Pemuda Kaltim Diharapkan Siap Hadapi Era Ibu Kota Negara Nusantara

Samarinda – Ketua DPRD Kalimantan Timur, Hassanudin Mas’ud, mengajak generasi muda di Kaltim untuk mempersiapkan diri menyambut perubahan besar yang akan terjadi seiring dengan pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Menurutnya, pemuda Kaltim harus siap menjadi bagian penting dalam pembangunan dan perkembangan wilayah yang kini menjadi pusat pemerintahan baru Indonesia tersebut.

“Pemindahan IKN ke Kaltim merupakan peluang besar untuk pemerataan pembangunan di seluruh Indonesia. Hal ini sesuai dengan dukungan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2022 yang menjadi landasan hukum bagi pemindahan IKN,” jelas Hasanuddin, Senin (11/11/24).

Karena hal itu, Hasanuddin menekankan pentingnya pemuda Kaltim untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan meningkatkan keterampilan dan kemampuan agar dapat bersaing di dunia kerja yang semakin kompetitif.

“,Salah satu tantangan yang akan dihadapi pemuda Kaltim, adalah meningkatnya migrasi penduduk ke wilayah Kaltim. Meskipun pembangunan IKN belum sepenuhnya selesai, arus migrasi sudah mulai terlihat, dan diperkirakan akan semakin besar setelah IKN resmi beroperasi,” jelasnya.

Hal ini tentu akan membawa dampak pada ketatnya persaingan di berbagai sektor, khususnya dalam dunia pekerjaan. Oleh karena itu, Hassanudin menekankan pentingnya pemuda Kaltim untuk mempersiapkan diri dengan mengikuti pelatihan dan pendidikan yang dapat meningkatkan kualitas diri.

“Jangan sampai kita hanya menjadi penonton di tanah kelahiran sendiri. Pemuda Kaltim harus menjadi motor penggerak perubahan,” ujarnya.

Dengan berbagai tantangan yang akan datang, pemuda Kaltim diharapkan dapat memanfaatkan peluang yang ada untuk meraih sukses dan menjadi generasi yang siap menyongsong masa depan yang lebih baik bersama dengan hadirnya IKN Nusantara di Kaltim. (ADV)