Search
Close this search box.

Dewan Kaltim Muhammad Samsun Ajak Generasi Muda Terjun ke Sektor Pertanian

Samarinda – Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) dari Fraksi PDIP, Muhammad Samsun menunjukkan komitmen yang kuat untuk memperjuangkan nasib petani di Kaltim. Samsun menegaskan bahwa ia akan terus berperan aktif dalam memperjuangkan aspirasi petani, terutama di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar).Samsun menjelaskan, sektor pertanian memiliki peran yang sangat vital dalam memenuhi kebutuhan pangan masyarakat.

Menurutnya, pertanian di Kaltim ini memiliki peluang luar biasa karena berbicara tentang kebutuhan dasar manusia. “Oleh karena itu, kita harus memastikan kesejahteraan petani agar mereka tetap semangat menanam dan menghasilkan produk pangan yang kita butuhkan setiap hari,” ucap Samsun, pada Jum’at (25/10/2024).Lebih lanjut, salah satu isu krusial yang dihadapi oleh sektor pertanian adalah minimnya regenerasi petani. Banyak anak muda yang enggan memasuki dunia pertanian karena dianggap kurang menguntungkan. “Kalau petani memiliki penghasilan yang layak, misalnya 10 juta atau 20 juta per bulan, pasti anak muda akan tertarik. Kita perlu menjamin produktivitas dan harga jual hasil pertanian,” ujarnya dengan optimis.

Samsun yakin bahwa dengan meningkatkan pendapatan petani, akan ada daya tarik bagi generasi muda untuk terjun ke sektor ini. Ia menekankan bahwa lahan pertanian di Kaltim sangat subur dan memiliki potensi pasar yang besar. Dalam konteks ini, Samsun menegaskan bahwa perjuangannya di DPRD akan terus berfokus pada kesejahteraan petani. “Kami perlu bekerja sama untuk mengubah persepsi bahwa pertanian adalah sektor yang tidak menguntungkan. Dengan dukungan dan kebijakan yang tepat, kita bisa mengubah wajah pertanian di Kaltim,” pungkasnya. (ADV)