Afif Rayhan Sebut Anak Muda Jadi Penentu Indonesia Emas 2045, Ajak Anak Muda Kaltim Peduli Politik Tak Hanya Saat Pilkada

Samarinda – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak telah sukses dilaksanakan pada Rabu, 27 November 2024 lalu. Seluruh masyarakat yang berhak memilih, termasuk di Provinsi Kalimantan Timur telah menggunakan hak pilihnya. Saat ini rekapitulasi perhitungan suara tengah dilakukan untuk menentukan sosok kepala daerah terpilih.

Sebagai informasi, pada Pilkada di Kaltim tahun ini, suara generasi muda menjadi kunci keberhasilan. Generasi milenial dan generasi z merupakan faktor terbesar yang menjadi penentu dalam hasil pemungutan suara. Sebab jumlah generasi milenial dan generasi z mencapai 61 persen dari jumlah keseluruhan pemilih di Kaltim.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kaltim Andi Muhammad Afif Rayhan Harun mengajak anak muda di Kalimantan Timur, terutama Kota Samarinda untuk terus peduli dan melek politik, bukan hanya saat momen Pilkada 5 tahunan saja, termasuk dalam kehidupan sehari-hari.

Menurut Afif, ada berbagai hal yang bisa dilakukan muda Kaltim yang peduli politik, mulai dari mengamati dan mengawal kebijakan dari kepala daerah untuk mengontrol kebijakan publik. Kata Afif, Kaltim dan Samarinda membutuhkan anak muda. Sebab generasi ini menentukan arah dari Indonesia Emas 2045. Langkah perubahan perlu dilakukan mulai sekarang.

“Karena kita tau Indonesia Emas 2045 akan terjadi. Dan tak bisa dihindari. Otomatis angka produktivitas kita akan sangat tinggi di 2045. Dan yang mengisi 2045 adalah anak muda sekarang. Kalau pemuda kita apatis tidak peduli terhadap politik, hancur negara ini,” kata Afif.

“Karena apapun itu terjadi karna politik, Indonesia negara hukum dan hukum dibuat oleh politik, maka politik sangat berpengaruh dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya. (ADV)